Sunscreen jadi skincare paling penting buat saya. Yaah, meski saya masih bekerja di rumah aja alias wfh, tapi saya nggak pernah skip pakai suncreen.
Secara gitu kan efek buruk dari blue light di monitor hp dan laptop itu jahat banget. Mon maap saya masih ingin terlihat awet muda sampai ketemu sama Hong Du-sik HAHA 🤣🤣
Kemarin saya tiba-tiba kehabisan sunscreen gel favorit saya tanpa ada cadangan hiks. Beberapa penggemar produk ini pasti tahu banget kalau sunscreen Sidoarjo punya ini cukup susah didapatkan.
Alhasil saya pun lari ke Indomaret terdekat dan beruntungnya ada Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 30 PA +++. 💕 (klik untuk dapatkan potongan harga)
Sebenarnya Wardah cukup punya banyak varian sunscreen. Tapi setelah saya browsing produk yang satu ini jadi yang paling laris di e-commerce. Jadilah saya langsung bawa ke kasir hehe. 😆
Setelah satu bulan pemakaian saya bakalan review Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 30 PA +++. Markiview~ 💃🏼
Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 30 PA +++
Harga : Rp35.000
Netto : 40 ml
Packaging
Sunscreen Wardah yang berwarna kuning cerah ini dikemas dengan tube berukuran 40 ml dengan tutup fliptop. Terbuat dari plastik seukuran genggaman tangan yang ringan.
Sayangnya, kombinasi warna kuning cerah dan tulisannya yang berwarna putih menurut saya kurang oke. Karena saya jadi rada susah buat baca tulisannya 👀
Di bagian depan tertulis nama produk. Di bagian belakang tertera informasi singkat produk seperti 0% alkohol, kaya vitamin E & Proviit B5, melindungi dari UVA/UVB & blue light. Nggak lupa juga expired date, BPOM, dan logo MUI.
Review Sunscreen Wardah
Mungkin karena sebelumnya saya pakai sunscreen gel, saya lumayan kaget sewaktu pakai sunscreen ini yang teksturnya cream sedikit lebih cair berwarna putih. Pengaplikasian sunscreen ini sedikit butuh waktu untuk meresap di kulit. Dan kalau kebanyakan rada susah nge-blend nya. Tapi tenang, nggak menimbulkan whitecast kok 😁
Setelah pemakaian kulit jadi terasa sedikit greasy dan lembab. Sepertinya untuk teman-teman yang memiliki jenis kulit berminyak harus sedikit hati-hati.
Setelahnya juga sedikit membuat kulit tampak lebih putih alias ada efek tone up. Sunscreen ini juga punya wangi yang soft banget tapi hanya sesaat 🌻
Overall, Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 30 PA +++ ini nggak berdampak buruk di kulit wajah saya. Nggak menimbulkan komedo, beruntusan, atau pun jerawat.
Jadi, bisa banget dipakai harian hihi. Bisa dibilang ini salah satu sunscreen murah yang nggak murahan. Di bawah 50ribu ajaaa! Cuma kalau pakai memang harus tipis-tipis karena saya rada nggak nyaman juga kalau kebanyakan bikin kulit berminyak. Kalau pakai kacamata jadi melorot-melorot gitu hehe.
Tapi, saya suka karena bikin kulit jadi lembab 😉🥰 Apakah bakalan repurchase? Ya, bolehlah kalau sunscreen saya lagi habis dan nggak ada stock cadangan hehe.
3 comments
Yang aku suka dari suncreen ini adalah alcohol free, jadi nggak pedih waktu dipakai dekat area mata 😆.
selama ini aku pake wardah yang kemasan ijo putih itu mbak
ehh ini kayaknya boleh juga sih dicoba, teksturnya sama soalnya